Cara Mencuci Peralatan Pangan yang Efektif

 

Photo by Streets of Food



Beberapa di antara kita seringkali mencuci alat makan dan minum secara acak. Piring dulu, kemudian sendok. Apa pernah terpikir untuk mencuci semua itu sesuai urutan? Untuk lebih jelasnya, simak berikut ini.

 

1. Kelompokkan sesuai jenis

Photo by Brooke Lark


Foto di atas hanya ilustrasi kondisi setelah makan. Mari buat lebih "rapi". Kumpulkan piring yang tergeletak. Dekatkan gelas-gelas. Satukan sendok dan garpu dalam satu wadah (dianjurkan menggunakan mangkuk). Jika area cuci tidak cukup, tumpuk sesuai bentuk peralatan. Hasilnya seperti berikut.


Photo by Brooke Lark


Ngapain ditata? Kan masih kotor.

Itu berguna untuk adegan penting berikutnya, yaitu mencuci.

 

*Catatan:

- Peralatan makan yang berminyak sebaiknya dipisah.

- Tuang air perlahan dari atas tumpukan cucian. Ada banyak kuah atau sisa bahan makanan yang lengket di bagian dalam. Setidaknya piring/gelas/mangkok/sendok/garpu semi bernoda sebelum dicuci.

 

2. Cuci

Siapkan wadah berisi air dan spons. Lumuri dengan sabun cair. Peras sampai berbusa. Ini urutan alat makan dan minum yang dicuci:

(1) Wadah penanak nasi;

(2) Gelas;

(3) Panci (untuk masak air atau panaskan makanan);

-----------------(Bilas. Angkat. Bawa ke dapur.)---------------------------

(4) Sendok dan garpu;

(5) Mangkuk;

(6) Piring.
-----------------(Bilas. Angkat. Bawa ke dapur.)---------------------------

[Tambahkan takaran sabun cair]

(7) Semua jenis alat makan yang berminyak


-----------------(Bilas. Angkat. Bawa ke dapur.)---------------------------

                                       🔼

Apa maksud dari tulisan ini???

Jika kalian sudah mencuci setengah jumlah dari cucian, berhenti sejenak. Sediakan waktu untuk meletakkan sekaligus mengeringkan peralatan pangan di rak khusus. Aku tidak menganjurkan untuk cuci semua karena bisa berisiko alat yang terbuat dari kaca pecah karena begitu banyak alat yang dibawa ke rak.



Photo by Becca Tapert


Jangan lupa: buang air bekas cucian dan bersihkan spons.


3. Selesai

 

Mudah bukan? Coba mulai dari sekarang.

Comments