Resep Nasi Goreng Putih

 

Photo by admin

 

 

Bahan-bahan:

- Nasi putih

- Bawang putih (3 siung ukuran besar.)

- Bawang merah (2 siung)

- Garam (secukupnya)

- Merica bubuk (secukupnya)

- Kaldu jamur (rekomendasi: Totole)

- Telur ayam (1 butir)

- Minyak goreng (secukupnya)



Cara buat:

1. Potong bawang putih hingga halus. Supaya rasa lebih harum, geprek potongan dengan ulekan.

2. Potong bawah merah hingga kecil.

3. Tuang minyak goreng. Panaskan sebentar. Tumis bawang putih dan merah. Aduk-aduk.

4. Setelah warna bawang coklat muda, dorong ke pinggir panci. Tuang telur. Buat jadi orak-arik sampai matang.

5. Letakkan nasi putih dan aduk bersama telur dan bawang. Ratakan nasi. Taburkan garam dan merica bubuk. Aduk.

6. Tabahkan kaldu jamur. Jangan lupa diicip supaya tahu apa rasanya sudah pasti atau belum. Jika sudah, matikan api.

7. Letakkan di piring.

Comments